AGAR PELAYANAN TIDAK JADI LESU

AGAR PELAYANAN TIDAK JADI LESU 

(1 Kor 15:58)” Karena itu, saudara-saudaraku yang kekasih, berdirilah teguh, jangan goyah, dan giatlah selalu dalam pekerjaan Tuhan! Sebab kamu tahu, bahwa dalam persekutuan dengan Tuhan jerih payahmu tidak sia-sia.”

ARTI PELAYANAN DI DALAM YESUS
Pelayanan adalah penyerahan diri seutuhnya (segenap hidup) kepada Allah sebagai respon atas kasih karunia-Nya yang telah menyelamatkan di dalam Yesus Kristus.
Pertama pelayanan bersifat langsung kepada Tuhan, misalnya doa penyembahan, dan kedua pelayanan melalui dan kepada orang lain.

HAMBATANNYA
1. Karena tidak ada disiplin dalm diri kita. 
2. Karena mementingkan diri sendiri, melayani harus berkorban.
3. Karena haus pujian.

YANG HARUS DILAKUKAN
1. Jaga motivasi pelayanan tetap benar dan kudus, tidak perlu takut mengeluarkan ide, usul, saran, demi kemajuan pelayanan gereja Tuhan.
2. Belajar bertanggung jawab untuk semua pelayanan yang terkecil sekalipun.
3. Punya dedikasi (pengabdian) yang tinggi untuk setiap pelayanan.

PENUTUP
Melayani adalah panggilan tertinggi dari sebuah Kekristenan sebab melayani adalah tugas gereja dan sekaligus keteladanan yang Yesus pernah lakukan di dunia ini.
Ingat ! jerih lelahmu tidak sia-sia, diperhitungkan
#METPAGISAHABAT
Semangat penuh harapan🔥 .

Postingan Populer