DOA ORANG JUJUR DIKABULKAN TUHAN
DOA ORANG JUJUR DIKABULKAN TUHAN
(Amsal 15:8) “Korban sembelihan orang fasik adalah kekejian bagi TUHAN, tetapi doa orang jujur dikabulkan-Nya.”(Terjemahan English Standard Version= ESV )
ARTI KEJUJURAN
1. Bhs Ibrani “Yashar”= Straight= sungguh-sungguh, lurus, sebenar-benarnya; Upright= tulus.(Mat 5:37) Jika ya, katakan ‘ya’; jika tidak katakan ‘tidak’.
2. (Ams 15:9) mengikuti jalan kebenaran.
3. (Lukas 18:16) seperti anak kecil, artinya terbuka, jujur, tulus.
4. Orang-orang yang alami pembenaran di dalam Yesus. (Roma 3:21-24; Yak 5:16)
5. (Yoh 4:23) Penyembah benar adalah penyembah yang menyembah Bapa dalam rohnya ( bagian yang terdalam ), dengan hati Nurani yang jujur. (Hati nurani adalah media Tuhan dalam mewahyukan diri-Nya; persepsi seseorang bersama dengan dirinya sendiri).
6. ‘Orang jujur’= bukan hanya ‘doanya jujur’ tetapi juga ‘si pendoa hatinya jujur’ ini yang ingin dicapai dalam tulisan ini.
KITA HARUS JUJUR KEPADA :
a. DIRI SENDIRI
Jujur kepada diri sendiri= tidak melawan hati nurani, sebab di dalam diri kita ada nurani= hati yang telah mendapat terang dari Tuhan.
b. ORANG LAIN
Dalam bhs Ibrani “Yashar” juga mengandung arti “equity”= adil.
(Ams 3:27) Jangan menahan/ menunda hak orang lain
c. TUHAN
(Yes 57:15-16) Kita harus datang kepada Tuhan dengan hati yang hancur/ remuk= apa adanya. Di dalam doa-doa kita harus katakan apa adanya, jujur.
PENUTUP
Petrus yang gagal total tangkap ikan, jujur kepada Yesus bahwa seekorpun tidak dapat. ( Luk 5:5). Keuntungannya terjadi mujizat dapat ikan sangat banyak.
Anda ingin alami mujizat di dalam hiduplah jujur, sebab Allah sangat berkenan.
#METSORESAHABAT
Semangat penuh harapan 🔥