KONSISTEN
KONSISTEN
( Kolose 4:12)”....supaya kamu berdiri teguh, sebagai orang-orang yang dewasa dan yang berkeyakinan penuh dengan segala hal yang dikehendaki Allah”
“Kepercayaan dan kepemimpinan datang dan dibangun dengan konsisten, upaya yang konsisten sangat diperlukan untuk mencapai sesuatu”
PENDAHULUAN
Mengapa Konsisten itu penting ? sebab dapat membuahkan integritas, yang membuatmu bisa dengan mudah meraih apa pun yang kamu inginkan, mulai dari kesuksesan, kebahagiaan dan berkat Tuhan.
Konsisten adalah sikap positif yang perlu dimiliki dan terus dipertshankan dalam menjalani aktivitas sehari-hari.
ARTI KONSISTEN
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, arti konsisten adalah tetap (tidak berubah-ubah), taat asas atau ajek, selaras atau sesuai.
Bahasa Inggris, yaitu “consistent” yang artinya berdiri dengan kokoh atau berdiri tegak.
Berarti selaras, sesuai, tidak ada kontradiksi. Artinya, ucapan dan perbuatan selaras dan sesuai dengan tindakan yang dilakukan.
Kata konsisten seringkali dikait-kaitkan dengan sikap dan kebiasaan manusia, terutama yang berhubungan dengan sikap komitmen.
Menurut Cambrige Dictionary, arti konsisten adalah sesuatu yang tidak berubah, atau selalu berbuat atau terjadi dengan cara yang sama, tertutama dalam hal positif.
CONTOH YESUS, TETAP KONSISTEN
Ketika Yesus disalib, Ia pernah berkata, "Sudah selesai." (Yoh. 19:30). Bahasa Yunaninya, "Tetelestai." Kata ini berakar dari "telos" atau "tello" yang berarti tujuan. Ketika Yesus mengucapkan kata ini, Ia sadar bahwa tugas-Nya sudah selesai. Tujuan yang ditetapkan Bapa sudah digenapi-Nya lewat peristiwa penyaliban.
(Ibrani 13:8) “Yesus Kristus tetap sama, baik kemarin maupun hari ini, dan sampai selama-lamanya”
KONSISTEN DALAM HUBUNGAN MENGAMBIL KEPUTUSAN
konsisten sangat berhubungan dengan pengambilan keputusan yang dilakukan seseorang. Mereka yang sering bersikap plin-plan atau tidak pasti, bukanlah orang yang konsisten.
CIRI-CIRI ORANG KONSISTEN
1. Tidak mudah mengubah keputusan, tidak mudah mengingkari ucapan
2. Memiliki pendirian teguh
3. Pantang berhenti, menyerah
4. Dapat diandalkan loyalitasnya
5. Bekerja dengan hati-hati
KESIMPULAN
Memiliki sikap yang konsisten merupakan tanda bahwa seseorang dapat dipercaya, kompeten, dan mahir dalam melakukan sesuatu yang berhubungan dengan bidangnya.
(Matius 5:37) “Jika ya, hendaklah kamu katakan: ya, jika tidak, hendaklah kamu katakan: tidak. Apa yang lebih dari pada itu berasal dari si jahat.”
#METPAGISAHABAT
Semangat penuh harapan🔥